Pages/Halaman:
Dapatkan berita terupdate dari SAFAHAD.MY.ID di:
SAFAHAD - Tim
Suzuki Ecstar malang nian di
MotoGP Prancis 2022. Dua jagoannya, Alex Rins dan Joan Mir terjatuh!
MotoGP Prancis 2022 digelar di Sirkuit Le Mans, Minggu (15/5) malam WIB.
Podium pertama sampai ketiga ditempati Enea Bastianini, Jack Miller, dan Aleix Espargaro. MotoGP Prancis 2022 jadi mimpi buruk buat tim Suzuki Ecstar. Dua ridernya, Alex Rins dan Joan Mir terjatuh!
Alex Rins terjatuh di awal balapan. Di sektor satu pada tikungan keempat, Rins yang sedang menukik malah terseret dan akhirnya keluar lintasan.
Suzuki tinggal menyisakan Joan Mir. Mir mampu jaga konsistensi dan coba menyodok ke empat besar. Apes buat Mir. Dirinya juga terjatuh saat balapan menyisakan 11 lap.
"Saya akan mengambil sisi positifnya untuk terus lebih baik dan meningkatkan bagian depan motor, karena saya mampu menjaga kecepatan. Jika terjatuh tujuh kali, maka bangunlah delapan kali," tulis Mir di sosial medianya.
"Ini memalukan karena akhir pekan kami sangat kompetitif, tetapi setidaknya kami tidak terluka atau melukai siapa pun. Kami telah menunjukkan respons kami terhadap situasi sebagai sebuah tim, yang membuat saya bangga. Sampai jumpa di Mugello!" tulis Rins.
[Detik]
Lihat Juga
Lihat Juga